🎛️Konfigurasi Protokol

🖌️ Desain Etos

Kami telah merancang banyak parameter di Alpaca Finance agar dapat dikonfigurasi. Untuk sementara konfigurasi awal ditetapkan oleh tim pengembang inti, ke depannya kami memiliki niat untuk membiarkan komunitas Tata Kelola memutuskan apa yang perlu diubah yang akan dilakukan melalui pemungutan suara.

Timelock

Timelock adalah kontrak untuk menunda perubahan protokol. Kontrak ini adalah pemilik dari semua kontrak utama di Alpaca Finance. Oleh karena itu, setiap perubahan perlu dilakukan melalui kontrak ini, yang menjadikannya berfungsi sebagai kanal keamanan.

Intinya, setiap perintah dari admin (grup pengembang inti) harus melewati kontrak ini dan ditunda selama 24 jam sebelum memiliki efek. Untuk lebih spesifik, perintah eksekusi masuk ke antrian secara berurutan, menunggu untuk dieksekusi ketika 24 jam terlewati. Ini adalah fitur keamanan yang memungkinkan komunitas untuk melihat pembaruan yang akan datang dan bersiap-siap terlebih dahulu. Jika ada yang terlihat mencurigakan, mereka dapat menarik dana mereka dari protokol sebelum pembaharuan berlaku.

Di bawah ini adalah kontrak yang dimiliki oleh Timelock

  • Semua Vault Contracts

  • FairLaunch Contract

  • Semua Worker Contracts

  • Semua PriceOracle Contracts

  • Semua WorkerConfig Contracts

⚙️ Parameters yang Dapat Disesuaikan

Bagian ini mencantumkan semua parameter dan fungsi yang dapat disesuaikan di Alpaca Finance

FairLaunch Contract

  • addPool(_allocatedPoint, _stakeToken, _withUpdate)

    • _allocatedPoint = berapa banyak poin yang dialokasikan ke dalam pool ini. Ini akan mempengaruhi distribusi ALPACA per blok.

    • _stakeToken = Alamat penyimpanan token yang diperlukan.

    • _withUpdate = flag untuk perhitungan updatePool

  • setPool(_pid, _allocatedPoint, _withUpdate)

    • _pid = ID Pool yang poinnya ingin anda sesuaikan

    • _allocatedPoint = Poin baru yang dialokasikan ke dalam pool ini. Ini akan berefek pada distribusi ALPACA per blok.

    • _withUpdate = flag untuk perhitungan updatePool

  • setBonus(_bonusMultiplier, _bonusEndBlock, _bonusLockUpBps)

    • _bonusMultiplier = Pengganda yang akan diterapkan selama periode bonus

    • _bonusEndBlock = Nomor blok dimana bonus akan selesai/berakhir

    • _bonusLockUpBps = % of bonus yang didapatkan dalam periode bonus untuk dikunci

Vault Contract

  • updateConfig(_newConfig)

    • _newConfig = kontrak baru yang menerapkan halaman muka IVaultConfig

  • setFairLaunchPoolId(_pid)

    • _pid = ID pool dalam Kontrak Fair dimana token yang disimpan adalah debtToken yang dimiliki oleh brankas

  • withdrawReserve(_to, _amount)

    • _to = Alamat untuk menerima token

    • _amount = Jumlah yang ditarik dari cadangan

  • redeuceReserve(_amount)

    • _amount = mengurangi porsi cadangan untuk pengelolaan perbendaharaan

PancakeswapWorker Contract

  • setReinvestBountyBps(_newBountyBps)

    • _newBountyBps = Bounty baru yang akan didapatkan bounty hunter saat mereka memicu reinvest

  • setStrategyOk(_strategyAddresses, _ok)

    • _strategyAddresses = Alamat untuk strategy contract

    • _ok = dapat menjadi true atau false. Jika strategyAddresses di atas butuh dinonaktifkan, maka set _ok = false

  • setCriticalStrategies(_addStrategy, _liquidateStrategy)

    • _addStrategy = Mengatur default addStrategy

    • _liquidateStrategy = Mengatur default liquidateStrategy

SimplePriceOracle Contract

  • setFeeder(_address)

    • _address = Alamat feeder baru

SimpleVaultConfig

  • setParams(_minDebtSize, _interestRate, _reservePoolBps, _killBps, _wrappedNative, _fairLaunch)

    • _minDebtSize = jumlah minimum yang dibutuhkan untuk meminjam dari pool

    • _interestRate = rate bunga per detik

    • _reservePoolBps = % untuk ditaruh di dalam penyimpanan pool di BPS

    • _killBps = %% yang bounty hunter dapatkan saat melakukan likuidasi posisi

    • _wrappedNative = Alamat token wNative

    • _fairLaunch = Alamat kontrak fair launch

  • setWorker(_workerAddress, _isWorker, _acceptDebt, _workFactor, _killFactor)

    • _workerAddress = Alamat worker

    • _isWorker = flag untuk mengatur apakah ini worker

    • _acceptDebt = flag untuk mengatur apakah worker ini menerima hutang

    • _workFactor = ambang flag untuk mencegah pengguna melebihi leverage

    • _killFactor = ambang flag untuk menandai jika posisi dapat dilikuidasi, alias ambang likuidasi

ConfigurableInterestVaultConfig

  • setParams(_minDebtSize, _reservePoolBps, _killBps, _interestModelAddress, _wrappedNative, _fairLaunch)

    • _minDebtSize = jumlah minimal yang dibutuhkan untuk peminjam mendapat pinjaman dari pool

    • _reservePoolBps = % untuk ditaruh di cadangan pool di BPS

    • _killBps = % yang bounty hunters dapatkan saat melakukan likuidasi posisi

    • _interestModelAddress = Alamat model bunga

    • _wrappedNative = Alamat token wNative

    • _fairLaunch = Alamat kontrak fair launch

PancakeswapWorkerConfig

  • setOracle(_newOracleAddress)

    • _newOracleAddress = Alamat oracle yang baru

  • setConfigs([ ]_WorkerAddress, [ ]_configs)

    • [ ]_WorkerAddress = alamat worker

    • [ ]_configs = Config object including:

      • _acceptDebt

      • _workFactor = ambang flag untuk mencegah pengguna melebihi leverage

      • _killFactor = ambang flag untuk menandai jika posisi dapat dilikuidasi, alias ambang likuidasi

      • _maxPriceDiff

Last updated